Selasa, 15 November 2011

MANAJEMEN SUMBER INFORMASI

1. PENDAHULUAN

Bahan, energi dan informasi adalah tiga sumber daya utama pembangunan sosial modern Pesatnya perkembangan teknologi informasi untuk menyoroti semakin pentingnya sumber informasi. Dengan pembangunan ekonomi dan kemajuan sosial, pentingnya sumber daya informasi yang akan lebih menonjol. Kekurangan sumber daya adalah pengembangan ekonomi global harus menghadapi masalah besar untuk mempertahankan berkelanjutan, perkembangan pesat dan sehat ekonomi Cina. Mengembangkan dan menggunakan sumber informasi dalam sebuah posisi strategis yang penting "ini adalah Presiden Jiang Zemin untuk kawan-kawan Hu Qili dari" Cina Informasi. Riset dan Praktek, "sebuah buku oleh urutan not, berisi informasi manajemen sumber daya berpikir strategis.

Sejak sumber daya informasi ekonomi nasional dan pembangunan sosial, salah satu dari tiga sumber daya strategis, tentu saja, sumber daya strategis perusahaan, tidak hanya untuk pengembangan, dan alat-alat manajemen harus digunakan untuk pengembangan dan penggunaan, atau pengembangan tersebar, sejak penerapan berbagi penggunaan pribadi sulit dan integrasi sumber daya informasi. Oleh karena itu, pengelolaan sumber daya informasi, integrasi sistem informasi merupakan aspek penting.

2. MANAJEMEN SUMBER INFORMASI

Merupakan kebijaksanaan yang bersifat formal terhadap manajemen sumber informasi, dan akan menjadikan keadaan yang dinamis dan bahkan kondisi yang lebih baik dalam penggunaan komputer.

Contoh dan Implementasi Pada Perusahaan
Elemen lingkungan perusahaan adalah organisasi atau individu yang berada diluar perusahaan yang memiliki pengaruh langsung atau tidak langsung terhadap perusahaan. Lingkungan suatu perusahaan tidak sama persis dengan lingkungan perusahaan yang lain. Bank memiliki lingkungan yang berbeda dari took alat tulis. Namun terdapat sejumlah kesamaan dengan mengidentifikasikan delapan elemen utama yang ada dalam lingkungan semua perusahaan.

Sumber Daya Informasi
Sumber daya informasi terdiri atas:
• Perangkat keras komputer
• Perangkat lunak komputer
• Spesialis informasi
• Pemakai
• Fasilitas
• Database
• Informasi

Model
Model adalah penyederhanaan (abstraksi) dari sesuatu yang mewakili sejumlah objek atau aktivitas, yang disebut entitas (entity).
Jenis- jenis model :

1. Model Fisik Model ini adalah penggambaran entitas dalam bentuk tiga dimensi atau bentuk nyata. Model ini biasanya berupa maket atau prototipe produk yang menggambarkan bagaimana hasil akhir produk tersebut. Model ini memiliki skala nilai paling kecil bagi para manajer dalam pemecahan masalah manajemen.

2. Model Naratif Model yang penggambaran entitasnya secara lisan atau tulisan deskriptif. Model yang digunakan oleh manajer setiap hari. Salah satu bentuk model naratif yang popular adalah komunikasi bisnis.

3. Model Grafik Model yang penggambarannya entitasnya menggunakan sejumlah garis, simbol, atau bentuk disebut model grafik. Kebanyakan digunakan di dunia bisnis untuk mengkomunikasikan informasi, seperti grafik keuangan perusahaan, kondisi pasar dan sebagainya. Model grafik juga digunakan dalam rancangan sistem informasi. Banyak peralatan yg digunakan oleh sistem analis dan programmer yang bersifat grafik, seperti bagan arus (flowchart) dan diagram arus data (data flow diagram).

4. Model Matematika Keunggulan dari model ini adalah ketelititannya dalam menjelaskan hubungan antara berbagai bagian dari suatu objek dengan persamaan matematika. Model matematika dapat menangani hubungan-hubungan yang berdimensi lebih banyak daripada model grafik yang dua dimensi ataupun model fisik yang tiga dimensi, hal ini disebabkan oleh sifat model matematika yang multidimensional. Model inipun mempunyai kemampuan prediksi.

Kegunaan Model
  1. Mempermudah Pengertian Suatu model pastilah lebih sederhana dari entitas yang diwakilinya dan entitas akan lebih mudah dimengerti jika elemen-elemen dan hubungannya disajikan dalam bentuk yang telah disederhanakan.
  2. Mempermudah Komunikasi Model dapat mengkomunikasikan informasi secara akurat kepada orang- orang yang telah mengerti makna dari berbagai bentuk, kata-kata, grafik, atau persamaan matematika entitas tersebut.
  3. Memperkirakan Masa Depan Prediksi hanya bisa didapat dari model matematika yang ketelitiannya dalam menggambarkan entitas membuatnya dapat memberikan kemampuan yang tidak dapat disediakan oleh model-model yang lain.
Para pemakai komputer
  1. Manajer Gagasan untuk menggunakan komputer sebagai suatu SIM, merupakan suatu terobosan karena menyadari kebutuhan para manajer akan informasi untuk pemecahan masalah.
  2. Non-Manajer
  3. Orang -orang dan organisasi-organisasi dalam lingkungan perusahaan
Pengguna Manajemen Sumber Informasi
  • IOS (Interorganizational Information System) IOS merupakan system informasi yang digunakan oleh lebih dari satu perusahaan yang bertugas menunjukkan para peserta bahwa dengan bekerja dalam system tersebut mereka akan memperoleh keuntungan kompetitif.
  • CIO (Chief Information Officer) Kepala bagian Informasi turut berperan dalam pembuatan keputusan penting dalam perusahaan dan member laporan langsung ke eksekutif. Sebutan lain dari CIO adalah Direktur SIM atau President SIM. Tugas CIO diantaranya :
  1. Mempelajari bisnis & teknologinya.
  2. Menjalin kemitraan dengan unit bisnis & manajemen.
  3. Fokus memperbaiki proses bisnis dasar.
  4. Memperkirakan biaya sistem informasi dalam bisnis.
  5. Membangun kredibilitas dengan mengirim service yang terpecaya.

3. PEMAHAMAN TENTANG MANAJEMEN SUMBER INFORMASI

Peningkatan pemahaman komputer oleh pemakai mudahnya pemakai memperoleh hardware dan software memberikan kesadaran terhadap perusahaan bahwa memang dibutuhkan sistem komputerisasi. Sebagai contoh dua pemakai dalam area yang berbeda ingin mengembangkan sistem secara serentak untuk menyiapkan laporan yang sama, atau mereka masing-masing membeli paket software yang sama. Maka, sebaiknya manajemen puncak dari perusahaan tersebut menetapkan penggunaan komputerisasi dalam organisasinya, yang akan berguna untuk mengetahui pencitptaan sumber informasi dan pengelolaanya.

Perencanaan formal untuk manajemen informasi ini disebut Information Reseurces management (IRM) atau manajemen sumber informasi. Jika sebuah perusahaan menerapkan IRM, maka harus ada tiga unsur utama, yaitu :
  1. Eksekutif puncak bagian komputer melaporkan secara langsung kepada pimpinan dan ia diberi titel Chief Information Officer (CIO) atau kepala bagian informasi.
  2. CIO turut ambil bagian dengan eksekutif lain dalam menyusunan rencana jangka panjang untuk organisasi.
  3. Salah satu rencana jangka panjang tersebut harus dibuat agar kebutuhan informasi dapat memberi kepuasan pelayanan melalui komputerisasi personal (mikrokomputer), dengan penggunaan komputer remote dari terminal, penggunaan kompurisasi terpusat.
Usaha-usaha yang diperlukan untuk mencapai IRM yang sukses adalah sebagai berikut :
  1. Perencanaan strategis juga mengatur pemakai komputer
  2. Adanya perencanaan strategi formal untuk sumber-sumber informasi
  3. Manajemen berusaha untuk menggunakan informasi untuk mencapai keuntungan yang kompetitif
  4. Para eksekutif harus menyadari bahwa pelayanan informasi sebagai area fungsional
  5. Para eksekutif juga harus memasukkan sumber-sumber informasi dalam perencanaan strategi.

DAFTAR PUSTAKA

- http://rinamokodompit.blogspot.com/2010/12/manajemen-sumber-informasi-irm.html
- http://hudda7x.wordpress.com/2011/10/21/manajemen-sumber-informasi/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar